Senin, 30 April 2012

Bab 5. MANUSIA DAN PENDERITAAN



PENDERITAAN

Dalam diri manusia itu ada cipta, rasa dan karsa. Karsa adalah sumber yang menjadi penggerak segala aktivitas manusia. Cipta adalah realisasi dari adanya karsa dan rasa. Baik karsa maupun rasa selalu ingin dipuaskan. Karena selalu ingin dilayani, sedangkan rasa selalu ingin dipenuhi tuntutannya. Baru dalam keduanya menemukan yang dicarinya atau diharapkan manusia akan merasa senang, merasa bahagia.


Apabila karsa dan rasa tidak terpenuhi apa yang dimaksudkan, manusia akan mendatangkan rasa kurang mengakibatkan munculnya wujud penderitaan, bahkan lebih dari itu, yaitu rasa takut. Rasa takut itu justru sudah menyelinap dan datang menyerang kita sebelum bencana atau bahaya itu datang menyerangnya. Kedua rasa itu termasuk penyakit batin manusia, maka usaha terbaik ialah menyehatkan bathin itu sendiri, rasa kurang itu muncul dikarenakan adanya anggapan lebih pada pihak lain.


Penderitaan perlu dihadapi dan direnungkan. Ini mengandaikan bahwa ada makna positif yang bisa kita petik dari pengalaman penderitaan. Ya, setidak-tidaknya itulah yang dikatakan oleh Henry Ward Becher. Menurut Becher “menangis itu adalah rahmat”. Penderitaan memang menyakitkan dan menimbulkan luka. Tetapi manusia tidak pernah sendiri menghadapinya. Selalu saja ada teman dan sahabat yang ikut berbela rasa dengan kita memikul duka cita itu. Bahkan ALLAH juga menjadi sahabat kita. Inilah penghiburan sejati bagi manusia. Ini sumber kekuatan kita menghadapi penderitaan dengan percaya bahwa penderitaan itu bersifat sementara saja. Habis gelap akan terbit terang. Penderitaan ternyata membangkitkan pengharapan.


Penyebab penderitaan juga macam-macam. Ia datang kepada kita dalam bentuk sakit, gagal dalam usaha, diperlakukan secara tidak adil, mengalami duka cita karena kematian orang yang kita kasihi, musibah seperti bencana alam. Singkatnya ada banyak penyebab penderitaan. Apa pun penyebabnya, penderitaan selalu ada. Ia seperti bayang-bayang yang selalu menyertai hidup. Hanya orang yang sudah meninggal saja yang tidak mengenal dan mengalami penderitaan. Atau mungkin juga orang mati menderita. Kita belum tahu itu, karena kita belum mengalami sendiri.


Orang yang mengalami penderitaan mungkin akan memperoleh pengaruh yang bermacam-macam dan sikap dalam dirinya.baik dari sisi negative maupun positif.sikap negative misalnya ingin bunuh diri, putus asa ,tidak bahagia dan kecewa.sikap positif misalnya optimis menyikapi penderitaan hidup bahwa hidup bukan rangkaian penderitaan ,melainkan perjuangan membebaskan diri dari penderitaan dan penderitaan itu adalah hanya bagian dari kehidupan.


PENDERITAAN DAN PERJUANGAN

Setiap manusia pasti mengalami penderitaan, baik berat ataupun ringan. Penderitaan dikatakan sebagai kodrat manusia, artinya sudah menjadi konsekuensi manusia hidup, bahwa manusia hidup ditakdiran bukan hannya untuk bahagia, melainkan juga menderita. Pembebasan dari penderitaan pada hakekatnya meneruskan kelangsungan hidup. Apabila kita memperhatikan dan membaca riwayat hidup para pemimpin bangsa, orang-orang di dunia, sebagian dari kehidupannya dilalui dengan penderitaan dan penuh perjuangan.


SIKSAAN

Siksaan adalah suatu hukuman untuk diri seseorang akibat dari kesalahannya sendiri dan akibat dari dosanya.

Penderitaan dan sebab-sebabnya:

a.    Penderitaan yang timbul akibat perbuatan buruk manusia


Penderitaan yang timbul akibat perbuatan buruk manusia disebabkan terjadi karena hubungan antara sesama manusia sendiri ataupun hubungan manusia dengan lingkungan sekitar.


b.    Penderitaan yang timbul akibat penyakit atau azab dari Tuhan


PENGARUH PENDERITAAN



a.    Pengaruh Negatif


Setiap orang yang mengalami penderitaan pasti akan berpengaruh pada sikap dalam dirinya, sikap yang timbul bisa berupa sikap negative, dimana dia merasa terlalu berat untuk menjalaninya.


b.    Pengaruh Positif


Biasanya jika sikap positif yang timbul pada diri seseorang, Ia akan selalu optimis menjalankannya, karena dianggap penderitaan adalah hal yang harus diselesaikan untuk merubahnya menjadi sebuah kebahagiaan.


CARA MENGATASI PENDERITAAN

Penderitaan adalah tugas dari Allah untuk yang harus kita jalani dan kita selesaikan dengan mencari solusinya. Penderitaan tidak bisa kita hindari, maka sebab itu harus kita jalani dengan penuh kesabaran dan usaha untuk mencapai solusinya. Anggap pendertiaan itu sebagai kuis berhadiah, karena jika kita bisa melewatinya, maka Allah akan memberikan hadiah untuk kita berupa kebahagiaan.


Created by:


Ali Murdani

10111594 / 1 KA 42
Gunadarma Univsersity


Tidak ada komentar:

Posting Komentar